Ridwan Kamil akan Gratiskan SPP SMA/SMK di Jabar
Gubernur Jabar Ridwan Kamil berencana membebaskan biaya SPP untuk siswa SMA dan SMK tahun depan. Pemprov Jabar akan melakukan penghematan mencapai Rp 2 triliun untuk merealisasikan rencana tersebut. “Ya (SPP gratis) itu sedang diwacanakan, Insya Allah tahun depan kalau tidak ada halangan,” kata Ridwan kepada wartawan di Gedung Sate, Jalan Diponegoro, Kota Bandung, Selasa (18/6/2019).…